Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Menanam Buah Strawberry Sendiri di Rumah

Cara Menanam Buah Strawberry Sendiri di Rumah

Cara Menanam Buah Strawberry Sendiri di Rumah

Cara Menanam Buah Strawberry Sendiri di Rumah-Strawberry adalah jenis buah yang memiliki bentuk dan ukuran yang cantik,rasa buahnya yang lezat mengandung banyak sekali nutrisi didalamnya.Tapi taukah sobat kalau buah strawberry dipasaran sangat mahal?Itu sebabnya orang akan mikir-mikir untuk membelinya.

Nah daripada sobat harus membelinya,tidak ada salahnya jika sobat menanamnya sendiri dirumah.Cara menanam strawberry sendiri dirumah juga tidak terlalu sulit.sobat bisa membayangkan kalau sobat menanamnya sendiri dirumah,sobat bisa menikmati buah strawberry yang masih segar karena sobat menanamnya sendiri dipekarangan rumah.

Kandungan nutrisi untuk 100 gram pada buah strawberry.

  1. Air :91%.
  2. Karbohidrat : 7,7 gram.
  3. Serat : 2 gram.
  4. Kalori : 32.
  5. Protein : 0,7 gram.
  6. Gula : 4,9 gram.
  7. Lemak : 0,3 gram.

Dengan kandungan nutrisi yang dimilikinya,buah Strawberry sudah pasti sangat menyehatkan jika dikonsumsi.

Syarat Tumbuh Tanaman Strawberry.

Agar tanaman strawberry yang sobat tanam bisa tumbuh dan dapat berproduksi lebih maksimal maka sobat harus tau juga syarat tumbuh tanaman strawberry,baik itu dari iklim,tanah dan keadaan lingkungan disekitar.

Iklim.

  • Strawberry merupakan jenis tanaman yang bisa beradaptasi pada daerah yang beriklim tropis dan subtropis.
  • Curah hujan yang baik untuk tanaman strawberry rata-rata 600-700 mm pertahunnya.
  • Sementara untuk suhu yang baik bagi pertumbuhan dan perkembangan tanaman buah strawberry yakni berkisar antara 17-20 C°dengan kelembapan udara kisaran 80-90%.Selain itu,Tanaman buah strawberry juga memerlukan asupan dari sinar matahari sebanyak 8-9 jam setiap harinya.

Tanah.

  • Tidak semua jenis tanah dapat dijadikan media atau tempat menanam strawberry ini,kriteria tanah untuk tanaman buah strawberry ialah,
  • Jenis tanah yang gembur dan subur,tanah liat yang berpasir,mengandung bahan organik dan mengandung air yang cukup serta sirkulasi udara yang ada didalam tanah sangat baik.
  • Jika tanaman buah strawberry ditanam pada lahan kebun,maka pH tanah harus berkisar antara 5,4 sampai 7,0.Akan tetapi jika tanaman buah strawberry ditanam pada media Pot ataupun polybag,maka pH tanahnya harus berkisar antara 6,5 sampai 7,0.
  • Selain itu,tanaman buah strawberry tumbuh didaerah dengan ketinggian sekitar 1000 hingga 1500 meter dari permukaan laut.
  • Setelah sobat mengetahui syarat tumbuh terhadap tanaman buah strawberry,selanjutnya kita akan mengulas sedikit cara menanam buah strawberry sendiri dirumah.

Cara Menanam Buah Strawberry dari Biji.

Cara Menanam Buah Strawberry dari Biji.

Menanam tanaman buah strawberry dari biji tidaklah terlalu sulit,namun sobat harus mengerjakannya dengan serius agar nantinya sobat bisa berhasil.Nah berikut ini ulasannya,

Baca juga :cara menanam nanas madu dikebun yang baik dan benar

1.Siapkan Bibit Strawberry.

  • Yang pertama sobat harus siapkan dulu bibit strawberrynya,Untuk mendapatkan bibit strawberry sobat bisa membeli ditempat pembibitan atau secara online atau bisa juga sobat menggunakan biji dari buah strawberry yang kemudian sobat jadikan bibit.
  • Untuk Bibit harus sobat semai terlebih dahulu agar siap untuk ditanam.Menyemai biji strawberry sebaiknya sobat menggunakan wadah atau tempat yang gelap atau hitam untuk merangsang perkecambahan.tempat penyemaian sobat cuci hingga bersih kemudian berikan beberapa lembar tissu didalam tempat tersebut.
  • kemudian,basahi tissu tadi namun jangan sampai menggenang yang penting tissunya basah saja.gunakan air mineral untuk membasahi tissunya jangan menggunakan air yang mengandung obat air.
  • Selanjutnya bibi strawberry sobat taburkan diatas tissu dan jangan sampai ada biji yang saling nempel.Selanjutnya sobat tutup rapat tempat semainya kemudian tempatkan ditempat yang sejuk dan terhindar dari paparan sinar matahari.
  • Setelah pembibitan telah selesai,sohat hanya perlu mengeceknya saja secara rutin.
  • Pastikan tissu selalu dalam keadaan yang lembab jangan sampai kering.Biji akan mulai mengeluarkan kecambah jika sudah berusia 14 hari.
  • Tunggu sampai akarnya mencapai panjang 1cm barulah bibit sobat pindahkan pada media selanjutnya.

2. Penanaman Bibit Strawberry.

Penanaman bibit strawberry akan dapat sobat lakukan jika bibitnya sudah benar-benar siap.
Bibit yang sudah siap sobat cabut dengan hati-hati dari tissu yang sobat gunakan sebagai media semai kemudian pindahkan pada media tanam selanjutnya dengan cara memasukkan kedalam lubang tanamnya.Disini Sobat harus perhatikan jangan sampai bibit mengalami kerusakan apalagi pada bagian akarnya.Untuk media tanamnya sobat bisa gunakan pot ataupun polybag dan untuk satu tempat,sobat berikan dua bibit saja.Penanaman bibit ini,sebaiknya sobat lakukan saat masih pagi hari.Hal ini bertujuan untuk menghindari bibit akan layu jika terkena sinar matahari.Selanjutnya sobat berikan abu atau sekam pada  lapisan bagian atas dan sobat tinggal menyiraminya secara rutin pagi dan sore hari.

Cara menanam Strawberry Dengan Polybag.

Cara menanam Strawberry Dengan Polybag.

Saat bibit yang sobat pindahkan tadi sudah siap untuk ditanam pada media selanjutnya,maka sobat harus mempersiapkan media tanam berupa polybag yang lebih besar untuk sobat tanam bibit strawberrynya.Berikut Hal-hal yang harus sobat lakukan untuk menanam strawberry dengan polybag.

1. Siapkan Media Tanam


  1. Langkah pertama sobat siapkan dulu media tanam berupa polybag yang ukurannya lebih besar dari sebelumnya.
  2. Kemudian sobat isi polybag tadi dengan tanah subur yang sudah dicampurkan dengan pupuk kandang dan arang sekam.
  3. Untuk perbandingan campurannya ialah 2:1:1.Isi polybagnya jangan terlalu penuh dan biarkan dulu selama kurang lebih seminggu.
  4. Setelah benih tersedia siapkan kantong plastik dan peralatan pengemasan. Bahan pengisi terdiri dari tanah dan pupuk kandang atau kompos dengan perbandingan masing-masing 1:1. Campuran media tanam tersebut langsung dimasukkan ke dalam kantong vas plastik atau tas yang Anda buat sebagai wadah untuk tanaman. 
  5. Buat lubang kemudian siram benih setiap pagi dan sore hari dan tabur benih stroberi atau batang stroberi di dalamnya. Selalu menjaga tingkat kelembaban tanah. 
  6. Selalu penuhi syarat penyiraman media tanam agar bibit strawberry cepat tumbuh dan begitu bibit disemai langkah selanjutnya adalah merawatnya.

Perawatan tanaman strawberry.

Perawatan tanaman strawberry.

Memang keberhasilan cara menanam strawberry di polybag harus diimbangi dengan perawatan yang tepat. Untuk merawat tanaman strawberry yang sobat perlu perhatikan ialah hal-hal berikut : 

Penyiraman.

siram atau Semprotkan tanaman strawberry secara rutin dari awal semai hingga masa generatif sampai memasuki masa reproduksi. Jika dibutuhkan,sobat buatkan jadwal. Pastikan untuk meningkatkan kelembapan agar tanah tidak mengering. 

Penyulaman.

Jika ada tanaman strawberry yang mengalami pertumbuhan tidak seimbang dan tidak membusuk atau mati total maka akan melalui tahap penyulaman. Ganti tanaman mati dengan bibit baru dalam polybag yang sama. Penting untuk sobat pahami bahwa tidak akan ada pengulangan bibit pada panen berikutnya. 

Pengendalian hama dan penyakit.

Pengendalian hama dan penyakit.

Selain penyiraman sobat perhatikan juga keberadaan hama. Jika Anda melihat adanya infeksi pada tanaman lakukan segera pengendaliannya. Juga direkomendasikan sebagai semprotan insektisida untuk tanaman strawberry. 

Pemupukan.

Pohon strawberry yang sobat tanam dua bulan setelah ditanam harus dipupuk untuk menjaga kemampuannya tumbuh. Gunakan pupuk organik atau anorganik tergantung dosis yang ditentukan. Saat melakukan pemupukan hindari pemupukan organ tanaman seperti daun dan batang serta buah.

Perampelan.

Dalam kasus perampelan,konservasi ini terjadi ketika ada tunas atau batang yang tumbuh terlalu banyak. Untuk mendapatkan hasil maksimal dari tanaman potong 1-2 cabang setiap pohon umumnya miring. Selain itu bibit ini dapat ditanam kembali sebagai tanaman atau dibuang .

Berikan fitohormon.

Banyak tukang kebun tahu bagaimana meningkatkan produksi buah dengan memberi makan hormon ke tanaman. Hormon biasanya disuntikkan atau disuntikkan ke batang tanaman. Hormon yang digunakan adalah gas etilen yang mempercepat proses pematangan buah pohon. Asam indolektik yang mengandung gabarlein selain gas etilen biasanya digunakan untuk menghasilkan buah berukuran tanaman yang berlimpah dan padat.

Fitohormon adalah sekelompok senyawa organik alami atau buatan manusia. Ini berisi lapisan yang dapat menghambat atau meningkatkan pertumbuhan tanaman yang mendorong pertumbuhan dan gerakan. Fitohormon dapat ditemukan di toko herbal. Anda dapat menghubungi perusahaan layanan pertanian setempat sebelum menggunakannya.

Penggantian media tanam dan penyiangan.

Penggantian media tanam dan penyiangan strawberry

Jika tanah tanam terlihat keras atau wadah tanam memiliki banyak akar maka tanah tanam strawberry juga harus segera diganti. Konfigurasi media yang digunakan harus sama dengan media sebelumnya.Jika hal ini sobat tidak perhatikan maka pertumbuhan tanaman strawberry akan lambat dan sulit sekali untuk berbunga.

Selain itu sobat juga harus memperhatikan adanya gulma karena strawberry sangat sulit sekali bersaing dengan gulma. Cara menghilangkannya adalah dengan melakukan penyiangan yaitu sering mencabut rumput liar di sekitar strawberry.Hal ini sangat diperlukan karena gulma dapat mengganggu pertumbuhan tanaman disertai dengan berbagai hama dan penyakit.

Cara memanen buah strawberry.

Cara memanen buah strawberry

Jika Anda menanam dan merawat strawberry Anda dapat memanen stroberi setelah buah matang dengan baik. Lebih baik membuang bunga pertama. Tanaman berbunga diperbolehkan tumbuh setelah 4 bulan pada strawberry. Masa berbunga dan berbuah berlangsung hingga 2 tahun tanpa masalah. 

Strawberry memiliki banyak fitur siap potong: buahnya sedikit kenyal dan cukup lembut. Kulit buahnya berwarna hijau kemerahan hingga kuning kemerahan. Dua minggu setelah berbunga atau 10 hari setelah berbuah. Cara menanam strawberry sampai sobat merawatnya: Hal ini dapat dilakukan dengan memotong tangkai bunga dengan kelopaknya. 

Panen bisa dilakukan dua kali dalam seminggu. Buah-buahan disimpan dengan hati-hati dalam wadah di tempat teduh tanpa rusak atau dibawa langsung ke tempat penampungan. Sebarkan buah di atas terpal atau lantai plastik lalu bilas stroberi dengan air mengalir lalu taruh di rak penyimpanan.

Tips Agar Tanaman Strawberry Cepat Berbuah.

Tips Agar Tanaman Strawberry Cepat Berbuah.

Karena tanaman strawberry dalam kantong plastik cepat berbuah selain pengairan dan pemupukan yang teratur juga diperlukan kegiatan yang disebut Pendangiran. Kegiatan Pendangiran dan penyiangan sangat erat kaitannya dengan pertanian. Kedua kegiatan ini telah dipertimbangkan oleh banyak produsen dan juga dianggap sebagai faktor utama keberhasilan kegiatan pertanian global.

Gulma dibuat dengan mencabut ilalang dari tanah. Tujuannya adalah untuk menjaga tanah atau tanaman tetap bersih dan bebas dari jamur penyakit dan parasit.
Demikianlah sobat semua sedikit ulasan mengenai Cara Menanam Buah Strawberry Sendiri di Rumah semoga bisa bermanfaat dan Salam sukses.

Post a Comment for "Cara Menanam Buah Strawberry Sendiri di Rumah"